Rabu, 06 Juli 2011

Anggaran Ditambah, Layanan Kesehatan Harus Ditingkatkan

JAKARTA (Suara Karya): Perbaikan pelayanan kesehatan bagi warga Jakarta harus terus ditingkatkan. Hal ini agar masyarakat, mendapatkan haknya dalam bidang kesehatan.

Peningkatan kualitas bidang kesehatan itu, meliputi berbagai hal seperti sarana dan prasarana, kemudahan layanan, serta perbaikan lainnya. Ini wajib hukumnya karena setiap tahun anggaran kesehatan terus ditingkatkan.

Tahun 2011 anggaran untuk pelayanan kesehatan bagi keluarga miskin (gakin) mencapai Rp 513 miliar."Pelayanan kesehatan harus dilakukan melalui dukungan sarana dan prasarana serta SDM bidang kesehatan.

Dengan begitu, harapan masyarakat akan pelayanan kesehatan yang baik bisa terpenuhi," kata Wakil Ketua Komisi E (Bidang Kesejahteraan) DPRD DKI Igo Ilham, saat dialog publik antara legislatif dan masyarakat mengenai program pembangunan kesehatan, di Blok M Square Jakarta Selatan, Senin (4/7).

Anggota Komisi E HM Asraf Ali, mengatakan upaya peningkatan kesehatan warga Jakarta memang sudah dilakukan. Namun harus terus dimaksimalkan. Salah satunya melalui program peningkatan pelayanan kesehatan di Jakarta dengan upaya preventif dan promotif pada masyarakat. Selain itu, juga meningkatkan pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan sehingga terjadi peningkatan kesadaran masyarakat di bidang kesehatan.

Sasaran yang ingin dicapai, diantaranya meningkatkan presentase jumlah pasien yang dirujuk oleh lembaga pelayanan kesehatan dasar. Kemudian, meningkatkan jumlah cakupan pelayanan antenatal, postnatal, dan neonatal. "Selain itu juga meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan," kata Asraf Ali yang juga Ketua Fraksi Partai Golkar itu.

Kepala Dinas Kesehatan DKI Dien Emmawati mengatakan, arah kebijakan kesehatan masyarakat di Jakarta adalah meningkatkan mutu dan profesionalisme tenaga medik, sehingga dapat saling mendukung dalam memberikan prioritas pada upaya peningkatan kesehatan. Kemudian pencegahan dan penyembuhan, serta pemulihan dan rehabilitasi masyarakat.

"Kami juga berupaya memelihara mutu lembaga dan pelayanan kesehatan termasuk sarana dan prasarana dalam bidang medis dan tersedianya obat yang harganya dapat dijangkau masyarakat," tandasnya. (Yon parjiyono)

http://www.suarakarya-online.com/news.html?id=282146

Tidak ada komentar:

Posting Komentar